Segini Harga Helm Shoei Terbaru Marc Marquez Yang Mulai Dijual Bebas

StoryOto.com – Produsen helm Shoei baru saja mengumumkan bahwa helm full face terbaru X-SPR Pro yang digunakan oleh Marc Marquez akan segera dijual bebas. Nantinya para penggemar Shoei bisa segera mendapatkan helm tersebut dalam waktu dekat.
Menurut laporan dari laman Visordown, Shoei resmi merilis X-SPR Pro pada Selasa (7/6/2022). Siapapun kini bisa membeli helm jenis full face yang sebelumnya digunakan secara eksklusif oleh Marc Marquez pembalap MotoGP tim Repsol Honda itu.
Shoei X-SPR Pro nantinya akan menggantikan Tipe X-Spirit III yang memang merupakan helm full face khusus digunakan untuk keperluan balap motor. Shoei mengklaim X-SPR Pro memiliki banyak keunggulan yang tidak dimiliki X-Spirit III.
Baca Juga: Daftar Helm Full Face SNI Murah Berkualitas Dan Terbaik
Salah satunya adalah desain baru yang diklaim mampu meningkatkan stabilitas pengendara di atas sepeda motor. Helm full face Shoei X-SPR Pro dilengkapi dengan aliran udara dibagian atas yang dapat meningkatkan aerodinamika saat melaju dengan kecepatan tinggi.
Selain itu, ada juga stabilizer belakang dengan cover tambahan yang mampu memberikan kestabilan. Sistem keselamatan lebih ditingkatkan dengan penggunaan cangkang pelindung AIM + protective shell dengan EPS liner system with multiple densities.
Ada juga anti kabut CWR-F2R pinlock, pengikat model double D-ring, emergency quick release sysem (EQRS), dan ECM FIM Homologation. Helm ini nantinya akan hadir dalam ukuran mulai dari XS hingga XXL.
Baca Juga: Arti & Fungsi Warna Bendera Di MotoGP Yang Perlu Pecinta GP Ketahui
Helm full face yang sama dengan milik Marc Marquez tersebut juga sudah mulai terpampang di situs resmi Shoei. Akan ada beberrapa motif yang dijual, yakni motif polos dan imitasi seperti yang dipakai Marquez di ajang MotoGP.
Soal harga, Shoei mengatakan harga helm full face ini mulai dari 699 poundsterling atau sekitar Rp.12,4 juta hingga 719 poundsterling atau sekitar Rp.13 juta.
Jika dilihat dari harganya, helm terbaru dari Shoei ini memiliki harga yang cukup mahal. Namun harus diingat juga bahwa tentunya harga tersebut berlaku untuk pasar Eropa dan sekitarnya.
Baca Juga: Ini Kondisi Terkini Marc Marquez Setelah Pasca Crash Yang Mengerikan
Jika masuk ke Indonesia, kemungkinan harga helm ini mungkin sedikit lebih mahal dari yang dijual di Jepang dan Eropa.